Iklan

Iklan

,

Iklan

Lakukan 6 Amalan Ini Agar Rezeki Lancar dan Berkah!

, Thursday, July 18, 2024 WIB Last Updated 2024-07-19T06:03:48Z
Lakukan 6 Amalan Ini Agar Rezeki Lancar dan Berkah!








Indotech Post - Mencari rezeki tidak hanya soal mengumpulkan uang, tapi juga merupakan ibadah yang memerlukan usaha yang halal dan baik. 


Banyak dari kita berharap rezeki lancar, namun harapan saja tanpa diiringi usaha tidaklah cukup. 

Berikut adalah enam amalan yang dapat membantu memperlancar rezeki menurut Al-Qur'an dan hadis, yang bisa Anda coba praktikkan.

1. Perbanyak Istighfar

Allah Ta’ala berfirman, “Maka aku katakan kepada mereka: ‘Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.” (QS. Nuh: 10-12)

2. Jalin Silaturahim

Rasulullah SAW bersabda, “Siapa yang suka dilapangkan rezekinya dan dipanjangkan umurnya hendaklah dia menyambung silaturahim.” (HR. Bukhari no. 5985 dan Muslim no. 2557).

3. Rajin Bersedekah

Allah Ta’ala berfirman, “Katakanlah: “Sesungguhnya Tuhanku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi (siapa yang dikehendaki-Nya).” Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dia-lah Pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.” (QS. Saba’: 39)

Rasulullah SAW juga bersabda, “Sedekah tidaklah mengurangi harta.” (HR. Muslim, no. 2588)

4. Bertakwa kepada Allah

Allah Ta’ala berfirman, “Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan Mengadakan baginya jalan keluar, dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. dan Barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya.” (QS. Ath-Thalaq: 2-3)

5. Lakukan Haji dan Umrah

Rasulullah SAW bersabda, “Ikutkanlah umrah kepada haji, karena keduanya menghilangkan kemiskinan dan dosa-dosa sebagaimana pembakaran menghilangkan karat pada besi, emas, dan perak.” (HR. An-Nasai no. 2631, Tirmidzi no. 810, Ahmad 1: 387)

6. Banyak Berdoa

Doa yang diajarkan oleh Nabi SAW, dari hadis Ummu Salamah radhiyallahu ‘anha:

“Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rezeki yang halal dan amal yang diterima di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik.” (HR. Ibnu Majah, no. 925 dan Ahmad 6: 305, 322)

Doa lainnya dari hadis ‘Ali:

“Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.” (HR. Tirmidzi no. 3563)

Selain melakukan amalan-amalan ini, hindarilah segala sesuatu yang haram agar rezeki yang diperoleh benar-benar berkah dan membawa kebaikan.


(*)

Terbaru Lainnya

TERKINI LAINNYA
REGIONAL